UJI EFEK EKSTRAK ETANOL DAUN KENIKIR (Cosmos caudatus Kunth.) TERHADAP PENURUNAN KADAR KOLESTEROL PADA TIKUS WISTAR (Rattus norvegicus) HIPERKOLESTEROLEMIA- DIABETES
Main Article Content
Abstract
Penelitian ini merupakan eksperimen laboratorium dengan menggunakan rancangan penelitian modifikasi posttest randomized controlled group design. Hewan uji yang digunakan sebanyak 30 ekor tikus dibagi menjadi 6 kelompok, setiap kelompok terdiri dari 5 ekor tikus dengan rincian kelompok I, II, dan III sebagai kelompok kontrol, dan kelompok IV, V, dan VI sebagai kelompok eksperimen. Kelompok I: kontrol normal diberi Na CMC 0,5%; kelompok II: kontrol negatif tikus hiperkolesterolemia-diabetes diberi Na CMC 0,5%; kelompok III: kontrol positif tikus hiperkolesterolemia-diabetes diberi simvastatin dosis 0,9 mg/kg BB; kelompok eksperimen tikus hiperkolesterolemia-diabetes masing-masing diberi ekstrak etanol daun kenikir (Cosmos caudatus Kunth) dengan dosis dosis 100 mg/kg BB, 200 mg/kg BB, 400 mg/kg BB. Hasil penelitian menunjukkan ekstrak etanol daun kenikir (Cosmos caudatus Kunth) dengan dosis 400 mg/kg BB efektif menurunkan kadar kolesterol pada tikus wistar (Rattus norvegicus) hiperkolesterolemia-diabetes. Ekstrak etanol daun kenikir (Cosmos caudatus Kunth) dosis 100 mg/kg BB dan 200 mg/kg BB tidak memberikan efek maksimal terhadap penurunan kadar kolesterol pada tikus wistar (Rattus norvegicus) hiperkolesterolemia-diabetes.
Article Details
References
Iqbal J, Hussain M.M. 2009. Intestinal lipid absorption. American Journal of Pysiology Endocrinology and Metabolism. 296:E1183-94
Katzung, B.G.1989. Farmakologi Dasar dan Klinik, Edisi 3. Penerbit Buku Kedokteran EGC: Jakarta
Lajuck, P. 2012. Ekstrak Daun Salam (Eugenia poliantha) Lebih Efektif Menurunkan Kadar Kolesterol Total dan LDL Dibandingkan Statin Pada Penderita Hiperlipidemia. Tesis. Program Pasca Sarjana Universitas Udayana: Denpasar. Hal: 93
Perumal V., Hamid A., Ismail A. 2014. Effect Of Cosmos Caudatus Kunth Leaves On The Lipid Profile Of A Hyperlipidemia-Induced Animal Model. Journal Of Food Chemistry and Nutrition Vol 2 no.1. Universitas Putra. Malaysia. Hal: 1
Siregar, R.N.I. 2015. The Effect Of Eugenia Polyantha Extract On LDL Cholesterol. Faculty Of Medicine, Lampung University: Lampung
Suyatna, F.D.2007. Farmakologi dan Terapi Edisi V. Departemen Farmakologi dan Terapeutik Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia. Jakarta. Hal : 373-378.
Tandi, J., Muthi'ah H Z., Yuliet., Yusriadi. (2016) “Efektivitas Ekstrak Daun Gedi Merah Terhadap Glukosa Darah, Malondialdehid, 8-Hdroksi-Deoksiguanosin, Insulin Tikus Diabetes,” Trop. Pharm. Chem, 3(4), Hal. 264–276.
Tandi, J., As’ad, S., Natzir, R., & Bukhari, A. (2016). Test Of Ethanolextract Red Gedi Leaves (Albelmoschus Manihot. (L.) Medik) In White Rat (Rattus Norvegicus) Type 2 Diabetes Mellitus. International Journal Of Sciences, 30(4), 84–94.
Tandi, J., Rakanita, Y., Hastuti, & Mulyani, S. (2017). Efektivitas Anthihiperurisemia Ekstrak Etanol Daun Seledri (EEDS) Pada Tikus Induksi Oksalat. Journal Of Tropical Pharmacy And Chemistry, 4(1), 1–6.
Tandi, J., Wulandari, A., & Asrifa. (2017). Efek Ekstrak Etanol Daun Gendola Merah (Basella Alba L.) Terhadap Kadar Kreatinin, Ureum Dan Deskripsi Histologis Tubulus Ginjal Tikus Putih Jantan (Rattus Norvergicus) Diabetes Yang Diinduksi Streptozotocin. Jurnal Farmasi Gelenika, 1–10.
Tjokronegoro A,Utama H. 2000. Buku Ajar Ilmu Penyakit Dalam. Edisi III Jilid I. Balai Penerbit FKUI. Jakarta. Hal: 578 dan 702
World Health Organization.2016. Cardiovasculer Diseases (CVDs). Media Centre. Hal: 1